eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa? - Halo Pembaca Kisah Foto Blog!  Nggak nyangka, beberapa hari yang lalu Hotway's Chicken resmi dibuka di Boyolali. Sebelumnya sih Kisah Foto Blog udah nyobain yang di Solo, tapi nggak dibikin postingan blog. 🤣 Kaget aja, soalnya nggak denger desas-desusnya hehehe... Menu andalan Hotway's Chicken ini adalah Nashville Hot Chicken alias ayam goreng pedas Nashville. Penggemar pedas, siap-siap yak! 😝

Jadi ayam pedas Nashville di Hotway's chicken ini terinspirasi dari menu ayam goreng khas Southern yang populer di Nashville, Amerika. Sebenarnya nggak cuma Hotway's Chicken doang yang punya menu ayam pedas ala Nashville ini, beberapa waralaba lain di Indonesia juga udah mengusung menu ini, salah satunya adalah Ayam Jatinangor. 

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Menuju TKP Hotway's Chicken Boyolali

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?


Awalnya sih nggak berencana ke Hotway's Chicken Boyolali karena sebelumnya udah pernah nyobain. Eh tapi emak dan istri pengen, ya sudah langsung menuju TKP saja. Lokasinya deket Galaxy swalayan di Sunggingan. 

Sampai di lokasi Hotway's Chicken Boyolali, ternyata antrenya lumayan gaes! Kalau nggak salah, Kisah Foto Blog ke sana pas hari kedua pembukaan. Kayaknya sih pada penasaran banget sama menu ayam pedas di Hotway's Chicken ini. 🤔

Hotway's Chicken Boyolali

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Noh liat, ramai kan? Betapa antusiasnya warga Boyolali pengen mencicipi menu ayam pedas krispi ala Nashville. Ampe bocil-bocil ikutan antre, emang pada doyan pedes yak? 🤣 

Itu sebagian pengunjung sambli ngantre asik utak-atik smartphone. Mungkin mereka lagi update status: “Lagi di Hotway's Chicken nih” atau “Nyicip Hotway's Chicken Boyolali yang baru buka... ” di sosmed, padahal lagi antre mayan lama wkwkwkw… 😏

Baca juga:The Mahesa Coffee and Eatery, Tempat Nongki Asyik di Selo Boyolali

Menu di Hotway's Chicken Boyolali

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Menu di Hotway's Chicken Boyolali ini secara umum ada lima jenis ayam goreng, yakni Hotway's Nashville Chicken, Hotway's Hot Gulai Chicken, Hotway's Spicy Chicken, Hotway's Crispy Chicken, dan terakhir Hotway's Geprek Chicken. Kelimanya hadir dengan berbagai kombinasi paketan atau ala carte.

Kalau biasanya di ayam goreng waralaba begini ditemani kentang goreng, nah di Hotway's Chicken ini beda. Mereka pakai crsypy spinach dan scramble egg sebagai topping tambahan. Tentunya tetep tersedia saus pedas dan tomat ya sebagai pelengkap. 

Menu minuman dan tambahan lain bisa pembaca simak melalui foto di atas. kalau dulu pas Kisah Foto nyobain Hotway's Chicken di Solo, menu Hot Gulai sama Geprek ini belum ada. 🤔

Nyobain Hotway's Chicken, Memang Pedassss!

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Pada penasaran nggak nih kira-kira Kisah Foto Blog pesen menu apa di Hotway's Chicken Boyolali? 😏 Kami pesen dua paket ayam goreng krispi (soalnya bawa bocil ini wkwkwk...), sepaket ayam spicy, sepaket ayam hot gulai, dan sepaket ayam nashville. Semua ditambahin topping booster yang isinya scramble egg dan crsypy spinach.

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Menunyang pertama Kisah Foto Blog cicipin adalah ayam goreng krispinya alias Hotway's Crispy Chicken. Rasanya enak sih, bumbunya cukup berasa dan nggak eneg. Tepungnya kridpi banget dan ayamnya matang sampai ke dalam. Ya kalau yang ini sih enak aja, nggak terlalu istimewa ya.

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Nah yang kedua ada ayam goreng spicy alias Hotway's Spicy Chicken versi pedasnya dari ayam goreng crispy tadi. perbedaan yang mencolok ada pada tepungnya yang agak kemerahan. Kisah Foto Blog pesen yang kevel dua dan ternyata kurang pedas wkwkwk... 😅 kalau rasanya sih enak, bumbunya oke, krispi, dan lebih suka yang ini daripada krispi biasa.

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Menu berikutnya yang Kisah Foto Blog cobain di Hotway's Chicken Boyolali adalah Hotway's Hot Gulai Chicken! Nah ini tampangnya paling beda di antara varian menu lainnya keran di atasnya dikasih saus gulai merah yang pedas... 

Jujur aja, ini menu yang terenak di Hotway's Chicken versi Kisah Foto Blog! Bumbu gulainya enak banget dan berasa ada rempah-rempahnya dan pedasnya pas. oiya, ini Kisah Foto Blog pesen yang level dua juga.

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Nah menu andalan Hotway's Chicken ya Hotway's Nashville Chicken! Ini mungkin bisa dikatakan varian yang paling pedas di antara yang lain meski sama-sama pilih level dua. Tampang Hotway's Nashville Chicken ini warnanya merah agak tua, lebih tua dari varian Spicy Chicken. 

baca juga:Langit Pitu by Norine, Restoran dengan Keindahan Merapi dan Merbabu di Selo Boyolali

Rasanya gimana? Hotway's Nashville Chicken ini beneran pedasssss...! Pas digigit, beuh api pedasnya perlahan-lahan membakar lidah dan menggoyang mulut wkwkw... 🤣 Meski pedes banget, rasanya masih enak dan berasa bumbunya. Buat kalian yang doyan pedes, cobain Hotway's Nashville Chicken dengan leveli di atas dua. 

Menikmati Ayam Goreng Pedas Nashville di Hotway's Chicken Boyolali, Sepedas Apa?

Ini tampang adek Kisah Foto Blog yang habis makan Hotway's Nashville Chicken. Penuh derai air mata dan minum mulu daritadi wkwkw... Semoga sehat ya... 😂

View di Hotway's Chicken Boyolali

View di Hotway's Chicken Boyolali

View di Hotway's Chicken Boyolali

View di Hotway's Chicken Boyolali

View di Hotway's Chicken Boyolali

View di Hotway's Chicken Boyolali

Bagian depan pas pemesanan emang agak sempit dan kurang nyaman buat antre, tapi bagian dalam Hotway's Chicken Boyolali ini lumayan luas lho. Muat lumayan banyak deh. Ada yang kursi empuk lengkap dengan senderan. Ada AC-nya, lumayan adem... Selain itu, juga disediain tempat non AC juga. Bagian belakangnya terdapat fasilitas mushala, tolet, dan wastafel. 

Sampai di sini dulu ulasan mengenai Hotway's Chicken Boyolali, semoga bermanfaat ya! 😁

@yuwanagista Mantapp euy, ayam pedas kesukaanku sekarang ada di Boyolali. Mayan lah, gak usah jauh jauh ke Solo lagi untuk bisa makan ini. Kalian sanggup di level berapa nih, kalau makan disini? #chickennashville #nashvillehotchicken #hotwayschicken #hotwaysboyolali #kulinerboyolali #boyolali #fyp @hotways_boyolali @hotwayschicken ♬ suara asli - Yuwan Agistaa Syahkabella


Hotway's Chicken Boyolali
Jalan Pandanaran No.298, Sidoharjo, Banaran, 
Kec. Boyolali, Kabupaten Boyolali, 
Jawa Tengah 57313
0852-7325-5743
Anda mungkin suka:Menikmati Ayam Goreng Pak Pono Boyolali, Kremesnya Bikin Kangen!
2

2 komentar

  • Anonim
    Anonim
    Februari 27, 2024 8:05 PM
    Boleh lag mampir sini kalau pas di Boyolali 😁
    Reply
  • Tya Swan
    Tya Swan
    Februari 26, 2024 8:35 PM
    Itu yang kepedesan mukanya melas amat wkwkkw
    Reply