Review Hotel Loji Bintang 3 Dekat Stasiun Solo Balapan - Halo semua, apa kabar? Semoga dalam keadaan baik ya Aamiin 😇. Happy new year teman-teman semua, semoga di tahun yang baru ini kita semua bisa mewujudkan resolusi yang belum terwujud di tahun sebelumnya 😁. Ini adalah tulisan pertamaku di tahun 2024.
Mau bahas apa? Bahas hotel aja kali ya 😁. Aku punya rekomendasi hotel yang dekat dengan stasiun Solo Balapan, yaitu Hotel Loji. Kenapa aku menginap disini? Karena saat itu ada flash sale murah 😅. Iseng aja sih sebenernya dan ditambah bosen aja dirumah.
Loji hotel ini adalah hotel bintang 3 yang lokasinya strategis dan sangat dekat dengan stasiun solo balapan sekitar 276 m dan Solo Paragon Mall sekitar 1.14 km. Aku menginap saat liburan natal dan tahun baru, alhasil yang menginap disini ramai dan jalanan sekitarnya juga agak padat.
Loji Hotel ini memiliki 7 lantai tapi tidak ada kolam renang ya. Hotelnya tidak terlalu luas, tapi lumayan tinggi. Mudah ditemukan karena berada di pinggir jalan. Sayangnya area parkirnya sempit, apalagi untuk motor 🥲.
Lantai 1 adalah lobby hotel Loji dengan area tunggu yang sedikit kecil. Checkin mudah dan diminta untuk menitipkan KTP sampai waktunya check-out. Staff resepsionis nya ramah dan baik. Oh ya, satpam luar juga ramah dan sigap. Kalau hujan, pak satpam ini langsung mengamankan helm motor para pengunjung dengan menutupnya dengan plastik 👍.
Lantai 2 Loji Hotel ada kamar dan ada meeting roomnya. Tapi kalau lantai 7 khusus meeting room. Aku dapat kamar di lantai 6 dengan tipe superior twin bed. Kenapa twin bed? Karena promonya untuk yang twin bed 😅👍. Bobonya misah deh sama bojo 😝.
Begitu masuk kedalam kamar Loji Hotel tuh aromanya wangi banget. Seneng deh kalau masuk kamar wangi begini 👍. Kamarnya tidak terlalu luas tapi bersih banget dan rapih. Kasurnya bersih tanpa noda dan furniturenya juga bagus (tidak rusak ataupun keropos dimakan rayap). Terdapat TV dan AC yang berfungsi dengan baik.
Ada cermin panjang, laci kecil disamping tempat tidur, teko listrik, gelas serta teh, dan kopi. Tidak ada lemari pakaian, tapi disediakan hanger untuk menggantung pakaian. Tidak ada brankas dan hanya disediakan 1 pasang sendal hotel, biasanya kan 2 pasang ya 🤔.
Baca juga:Review Front One Cabin Slamet Riyadi Solo, Budget Hotel Strategis dengan Konsep Unik
Oke lanjut ke toiletnya. Toilet di Loji Hotel ini bersih dan oke, sayangnya lampunya tidak terang alias remang-remang. Amenities tersedia lengkap dengan handuk. Airnya bisa di set hangat dan dingin.
Oh ya, aku lupa bilang di awal kalau aku menginap di Loji Hotel dengan sarapan. Sarapannya sendiri ada di area luar hotel. Karena posisinya tidak 1 bangunan dengan hotel, restonya jadi terlihat luas dan nyaman. Ada area indoor dan outdoor. Untuk menu makanannya standar sih, kayak masakan rumahan gitu.
Ada nasi goreng, capcay, tempe mendoan, dessert dan minuman. Rasanya lumayan enak alias tidak mengecewakan. Ya namanya ada harga ada rupa 😁. Di Loji Hotel ini juga ada kopi namanya kopi "Asmaraku" Yang bisa di nikmati didalam resto. Kalau pagi belum buka ya, kurang tau juga bukanya jam berapa.
Secara keseluruhan, aku suka hotel Loji ini. Bersih, nyaman, staff ramah, murah dan dekat stasiun solo balapan. Rekomend banget untuk kalian yang mau traveling ke Solo dengan naik kereta. Oke sekian dulu info hotel murah di solo, semoga bermanfaat untuk kalian semua.
Dadaah.
@yuwanagista Hotel Loji Solo dekat banget sama stasiun solo balapan. Dengan harga 200rbuan/malam, hotel ⭐⭐⭐ ini layak banget untuk dicoba. #fyp #lojihotelsolo #stasiunsolobalapan #hotelsolo ♬ suara asli - Yuwan Agistaa Syahkabella
Jalan Hasanudin No.134, Punggawan,
Kec. Banjarsari, Kota Surakarta,
Jawa Tengah 5713
(0271) 7892121
Anda mungkin suka: Review Menginap di Ramada Suites by Wyndham Solo, Hotel Berarsitektur Eropa dan Jawa
Posting Komentar