eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Kulawa Coffe, Toast dan Kopi Hits di Solo

Kulawa Coffe, Toast dan Kopi Hits di Solo - Hallo semua... Apa kabar? Semoga dalam keadaan baik ya..

Kali ini KFB mau kasih tau tempat nongkrong baru di solo. Sekarang banyak banget tempat nongkrong yang bagus, murah, menunya kekinian dan asik di Solo, dan salah satunya yaitu Kulawa Coffee.



Kulawa Coffee

Kulawa Coffee hadir sebagai tempat ngopi dan ngobrol yang asik di Solo. Kulawa Coffee menawarkan sensasi minum kopi yang beda karena varian rasanya nya banyak serta ditambah dengan menu andalannya yaitu Toast.

Kulawa coffe hadir dengan varian toast yang menggoda. Seperti yang kita tau, sekarang sedang menjadi trend menu Toast dengan topping yang beragam. Maka dari itu Kulawa Coffe tidak ingin melewatkan kesempatan untuk membuat Toast versi Kulawa Coffee.

Semakin lengkap varian Coffe / Non Coffee ditambah Toast yang membuat kalian betah berlama-lama nongkrong disini.


View Kulawa Coffee

Di Kulawa Coffee kalian bisa nikmatin sensasi ngopi indoor dan outdoor.. Untuk area indoor memang tidak terlalu luas, tapi cukup untuk menampung beberapa orang..

Hiasan dinding yang unik cukup membuat nuansa menjadi hidup. Meja dan kursi yang di set sedemikian rupa membuat makin cantik area indoor. Kursi yang terbuat dari plastik yang menyerupai tempat sampah lalu dicat dengan warna putih membuat kreatifitas dari Kulawa Coffe sangat baik. Serta ada cerminnya juga loh, memanjakan pengunjung wanita untuk rapih-rapih sebelum Selfi heheheh 😅.
Baca juga:Enaknya Mie Gacoan Solo Yang Selalu Ramai Pembeli









Untuk area outdoor juga tidak terlalu luas karena bersampingan dengan La Moda Del Gelato. Jadi beberapa pengunjung ada yang duduk di area La Moda Del Gelato.

Dinding area outdoor bertuliskan Kulawa Coffee yang di tempel dengan hiasan dedaunan hijau yang menyala. Membuat nuansa outdoor Kulawa Coffee seperti area taman hidup.

Parkiran cukup luas bahkan untuk mobil sekalipun. Mengingat KFB ke Kulawa Coffe pada malam Minggu, jadi pengunjungnya lumayan banyak dan yang membawa kendaraan mobil juga banyak.




Menu Kulawa Coffee

Menu di Kulawa Coffe ada minuman dan cemilan. Untuk minuman ada varian Coffee dan Non Coffee. Untuk makanan atau cemilannya ada Small bites yaitu Toast.

Untuk minuman yang Coffee varian Ice ada Es Suren, Ice Kulawa, Ice Dulce Latte, Ice Mocha, Ice Americano, Ice Latte, Ice Americano Lemon.



Untuk Varian Coffee Hot ada Hot Americano, Hot Suren, Hot Latte, Hot Mocha. Sedangkan varian non Coffee ada Ice Earl Grey Machiato, Ice Strawade, Ice Markisade.

Untuk Makanan atau cemilannya ada Small Bites yaitu Smoked Beef & Cheese Toast, Chiken Katsu Toast, Burger & Cheese Toast dan Cinnamon Rolls.

Harganya terjangkau dengan cita rasa yang enak. Apalagi kalau kalian belinya di bulan januari ini berkesempatan untuk mendapatkan buy 1 get 1. Tiap kalian beli Varian Toast apa saja kalian akan mendapatkan free minuman Ice Latte, Ice Dulce Latte atau Ice Americano. Lumayan banget kan promonya 👍

Menu Yang Dipesan

Pada penasaran kan KFB pesen apa aja sih di Kulawa Coffe, nihh KFB kasih tau beberapa menu yang KFB pesan.

KFB pesan Burger & Cheese Toast (free Ice Dulce Latte), Smoked Beef & Toast (free Ice Latte), Markisade (free Strawade). Jadi Cemilan 2 minumannya 4 mantul banget gak tuh 👍.















Perbedaan dari Ice Latte dan Dulce Latte yaitu kalau Ice Latte ada rasa kopinya tapi untuk Dulce Latte rasa kopinya tidak terlalu kentara melainkan lebih pekat rasa susunya.

Jadi untuk kalian yang suka kopi lebih baik pesan Ice Latte karena rasa kopinya masih terasa. Menu Toast nya paling recommend Burger & Cheese Toast. Karena topping isiannya lengkap ada irisan tomat, timun, scrambled egg, sandwich ham & keju.

Gimana? tertarik untuk mencoba? yuk datang aja ke Kulawa Coffee. Sekian ulasan tempat nongkrong yang KFB share ke kalian. Semoga menjadi inspirasi untuk kalian yang bingung mau nongrong dimana nanti malam. See you guys..!

Kulawa Coffee
Jalan MT. Haryono No.8, Manahan, Kec. Banjarsari, 
Kota Surakarta, Jawa Tengah 57139
Anda mungkin suka:Solo Kopi, Tempat Nongkrong Asik dan Cozy
0

Posting Komentar