Tempat ini juga menghadirkan banyak akomodasi bintang 5 yang cocok untuk bulan madu. Kamu bisa menyewa akomodasi di Hongkong yang lokasinya dekat MRTatau mal. Kalau kamu datang ke sini sebagai backpacker bisa memilih motel atau hotel bintang 2 yang fasilitasnya sudah lengkap.
Selain wisata yang menarik dan akomodasi yang nyaman, Hongkong dikenal sebagai surganya wisata belanja. Kalau kamu ingin melancong ke sini dan membawa oleh-oleh yang harganya terjangkau, simak tips belanja di bawah ini.
1. Menawar dengan Sadis
Menawar dengan Sadis
Di mana pun kamu berada, mau di Indonesia ataupun Hongkong, kemampuan untuk menawar barang adalah hal yang harus dikuasai. Dengan kemampuan menawar ini, barang yang dibeli bisa jadi lebih murah. Beberapa pasar tradisional di Hongkong masih menerapkan sistem ini sehingga Anda tidak perlu khawatir kalau mau menawar dengan agak sadis, misalnya menawarnya menjadi setengah harga.Pelajari bahasa setempat—baik Bahasa Inggris atau Bahasa Mandarin standar. Dengan mempelajari bahasa ini, negosiasi harga bisa berjalan dengan lancar.
Baca juga:Menikmati Keindahan Pantai Nglambor
2. Cek Kualitas Barang
Cek Kualitas Barang
Percuma kalau sudah mampu menawar hingga dapat harga terendah kalau barang yang diterima kualitasnya kurang baik. Sebelum membeli pastikan dahulu kualitas dari barang, bila perlu pastikan keasliannya untuk produk dengan harga cukup mahal.
Setelah memastikan kualitas dari barang baru lakukan penawaran. Meski Hongkong adalah pusat wisata yang cukup maju di kawasan Asia, penjual yang nakal masih banyak. Jadi, daripada pulang ke Indonesia malah kecewa karena barang yang dimiliki kualitasnya rendah atau palsu, cek dengan detail dan hati-hati.
Hindari kawasan seperti Li Yuen Street East and West atau Temple Night Market. Kawasan ini adalah surga untuk barang imitasi yang banyak didatangkan dari kawasan Tiongkok daratan.
3. Belanja Barang Antik
Belanja Barang Antik
Pencinta barang antik bisa datang ke kawasan Hollywood Road. Di sini ada cukup banyak penjual atau toko yang menawarkan barang antik seperti kartu pos hingga poster tokoh Jet Li. Agar kamu mendapatkan barang yang murah dan juga berkualitas, pilih barang antik secara hati-hati. Biasanya ada barang yang dijual dengan harga murah tapi nilai antiknya sangat tinggi.
4. Berburu ke Zona Diskon
Berburu ke Zona Diskon
Untuk mendapatkan barang-barang yang murah dan kualitasnya terjamin di Hongkong, kamu bisa datang ke kawasan Nathan Road. Kawasan ini menjual pakaian-pakaian impor dari kawasan Eropa dan Amerika. Kamu bisa mendapatkan berbagai pakaian bermerek dengan harga lebih miring ketimbang harga ritel di butik atau mal. Jadi, sisihkan waktu selama beberapa jam untuk menyusuri kawasan Nathan Road.
5. Belanja Murah ke Factory Outlet
Belanja Murah ke Factory Outlet
Kalau di Indonesia ada Bandung yang memiliki banyak factory outlet, di Hongkong ada kawasan Kaiser Estates dan Pedder Building. Kamu bisa mendapatkan pakaian distro dengan harga murah dan kualitasnya unggul. Tempat ini juga menjual beberapa cendera mata yang bisa diborong untuk oleh-oleh keluarga di rumah atau rekan kerja.
Oh ya, untuk memudahkan penjelajahan, pilih hotel di Hongkong yang dekat factory outlet.
Baca juga:Menikmati Keindahan Pantai Pandansari dari Mercusuar
6. Jangan Membeli Barang yang Tidak ada Harganya
Jangan Membeli Barang yang Tidak ada Harganya
Hongkong memiliki pusat perbelanjaan elektronik sehingga wisatawan yang datang ke sini banyak membeli kamera atau ponsel canggih lainnya. Kamu juga bisa membeli jam tangan bermerek Rolex hingga Russian Army di sini. Saat membeli barang lihat dahulu barang yang ditawarkan. Jangan sesekali beli yang tidak ada banderol harganya karena harga yang diberikan bisa lebih mahal dari harga asli.
7. Beli Barang Secara Grosir
Beli Barang Secara Grosir
Di Yau Ma Tei terdapat pasar batu giok yang biasanya dibuat menjadi kalung, gelang, atau hiasan rumah. Kamu bisa membeli batu giok ini secara grosir untuk mendapatkan harga yang lebih murah. Penjual di sana kerap memberi diskon yang lumayan asal kamu bisa bernegosiasi. Sebelum membeli barang atau sebelum meninggalkan lokasi cek kembali barang yang dibeli untuk menghindari penjual mengoplos dengan produk cacat atau palsu.
Nah, inilah beberapa tips berbelanja di Hongkong dengan bujet pas-pasan. Bagaimana, seru banget kan? Yuk, sisihkan waktu untuk traveling ke tempat menarik ini.
Anda mungkin suka:Menikmati Keindahan Pantai Watu Lumbung yang Eksotis
4 komentar