eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Bermain Ombak di Pantai Baru Bantul

Bermain ombak di Pantai Baru Bantul memang menyenangkan, meski sebenarnya agak berbahaya, hehehehe… Oiya rekan blogger dan pembaca blog Kisah Foto, akhir-akhir ini saya jarang update blog dan blogwalking karena udah mulai skripsi. 

Yah memang skripsi adalah salah satu momok yang menyeramkan bagi mahasiswa seperti saya, terlebih akhir-akhir ini pekerjaan saya kian padat dan membuat saya jarang tidur yang cukup, hehehehe… Lho malah curcol… hahahahahaha…


Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_01

Ombak Pantai Baru

Beberapa waktu lalu saya sempat posting mengenai Pantai Baru yang berlokasi di Bantul Yogyakarta yang mana merupakan salah satu pantai termuda dan saat ini sedang ramai. Pantai Baru ini bisa dikatakan pantai yang lagi populer di Bantul, mirip seperti Pantai Indrayanti atau Pok Tunggal di Gunungkidul. 

Sama seperti pantai dengan pasir hitam lainnya, Pantai Baru ini ombaknya lumayan ganas dan menggulung-gulung. Anehnya, saat saya mengunjungi Pantai Baru ini ada ombak yang lumayan besar dan kemudian air berubah warna menjadi coklat, kenapa bisa gitu ya? Cek foto di atas.

Baca juga: Mengunjungi Pantai Baru Bantul, Yogyakarta…

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_02

Salah satu kelebihan pantai berpasir hitam seperti Pantai Baru Bantul ini adalah nggak ada karang di sekitar pantai, sehingga kita bisa berlari-lari dan bercanda dengan ombak tanpa khawatir kaki bengkak gara-gara kepentok karang. 

Nggak ada tuh ceritanya nyungsep di Pantai Baru gara-gara kesandung karang, hahahahahaha… Tapi ya itu, pemandangan Pantai Baru memang kalah jika dibandingkan dengan pantai pasir putih Gunungkidul.

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_03

Berdasarkan hasil pengamatan saya, hanya sedikit pengunjung yang bermain ombak di Pantai Baru ini, mengapa? Karena ombaknya ganas dan menggulung-gulung. Tak hanya siap menggulung kenangan masa lalu, tapi juga siap menggulung pengunjung yang merasa munya nyawa dobel, hahahaha… 

Kalau di pantai pasir hitam lain seperti Parangtritis atau pantai Baron, banyak pengunjung yang bermain ombak karena selain lebih ramai, karakter ombaknya nggak seganas di Pantai Baru ini. Yah ombak di Pantai Baru sama ganasnya dengan pantai Pandansari yang ada palungnya menurut saya.

Baca juga: Menikmati Keindahan Pantai Pandansari dari Mercusuar

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_07

Saya dan keluarga yang mengunjungi Pantai Baru ini juga bermain ombak, tetapi nggak pol-polan kayak pas di pantai Baron atau Parangtritis. Kami menyadari ombak di Pantai Baru Bantul ini agak berbeda, hehehehe… 

Foto di atas tampak saya, adek, kakak, dan kakak ipar sedang bersiap untuk bercanda dengan ombak Pantai Baru. Oiya, seperti biasa sampah di Pantai Baru ini agak mengganggu pandangan. Heran sama orang-orang kok dengan seenaknya buang sampah sembarangan… 

Semoga orang yang buang sampah sembarangan di pantai bakal diangkut sama ombak sampai ke tengah samudera, hahahahaha…

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_04 Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_05

Bapak saya memang suka bermain ombak, dua foto di atas adalah aksi beliau bercanda dengan keganasan ombak Pantai Baru, hehehehe… Bermain ombak di pantai sebenarnya sangat menyenangkan dan bisa mengilangkan stres! Apa lagi kalo ombaknya besar, hihihihihi… 

Tapi kita harus tetap waspada dan jangan sembrono saat bermain ombak di pantai manapun karena kita nggak tau kapan ombak besar datang.

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_06

Adek dan kakak saya juga paling suka bermain ombak. Pas di Pantai Baru Bantul, mereka cuma di pinggir saja, nggak berani ke tengah, hehehehe… Sementara ibu saya lebih memilih berdiri dari kejauhan agar tidak terkena ombak. Sebenarnya ibu saya suka bermain ombak, tapi sudah keder duluan melihat ombak Pantai Baru yang bergulung-gulung ganas… hehehehe…

Ombak Pantai Baru Bantu Kisah Foto_08

Seperti biasa, empunya blog Kisah Foto musti nampang di akhir postingan, hahahahaha… Yang lain asik bermain ombak di Pantai Baru, saya malah sedang berlatih kungfu untuk turnamen kungfu antar RT, hahahahaha… 

Jujur saja, saya juga nggak berani bermain ombak agak ke tengah seperti biasanya di Pantai Baru ini, serem juga lihat ombaknya… Gimana nanti kalau saya digulung ombak? kan saya belum kawin, blog juga belum rame, hahahahaha,,, 

Oke dah, sampai di sini dulu posting mengenai bermain ombak di Pantai Baru, semoga bermanfaat. Bagi yang tertarik dengan Pantai Baru ini bisa langsung meluncur ke Bantul, Yogyakarta :)

Anda mungkin suka: Review Samsung Galaxy Mega 6.3, Si Bongsor dengan Layar Kinclong
8 komentar

8 komentar

  • Cindy Vania
    Cindy Vania
    November 14, 2016 12:47 PM
    Aah untung kemaren nggak kesini, takutnya kenangan2 masa lalu ikut terhempas bersama ombak 😂😂
    • Cindy Vania
      Ditya Pandu
      November 14, 2016 1:25 PM
      Hahahaha... malah bagus mbak, jadi nggak baper karena kenangan masa lalu wkwkw :D
    Reply
  • Dunia Ely
    Dunia Ely
    Oktober 21, 2014 11:19 PM
    ombaknya gede gitu nggak bisa buat berenang ya?

    Btw, Foto terakhir keren
    • Dunia Ely
      Ditya Pandu
      Oktober 22, 2014 11:39 PM
      Yah bisa aja mbak kalo berani, hihihihi udah banyak korban terseret ombak mbak, hihihihi serem... :D
    Reply
  • Beby
    Beby
    Oktober 19, 2014 5:59 PM
    Cieeeee.. Yang uda skripsi.. Bahahah.. Senasiiiiib! :D

    Tapi emang keliatan ombaknya ganas deh Bang, di foto aja keknya gimanaaa gitu.. :(
    • Beby
      Ditya Pandu
      Oktober 21, 2014 7:20 PM
      Iya nih Beb, kita senasib, hahahahaha


      bener, ombaknya emang gak ramah, hihihi :D
    Reply
  • Anonim
    Anonim
    Oktober 18, 2014 8:48 AM
    Hilang lagi koementarnya, Ditya, pasti dimakan ombak nih. :(
    • Anonim
      Ditya Pandu
      Oktober 18, 2014 8:51 AM
      Wah saya cek di kotak spam ndak ada mbak... sepertinya lenyap :(
    Reply