eCWbXBoqKVlcyXUNIzJr7wbcnJRa7fysuT0ds4TB
Bookmark

Bermain Ombak di Pantai Baron…

DSC06097
Mengunjungi obyek wisata pantai selatan memang tidak lengkap jika tidak bermain ombak, begitu juga dengan pantai Baron yang masuk wilayah Gunungkidul. Namun, seringkali kita lengah karena terlalu asyik bermain dengan ombak hingga akhirnya tak sadar bahwa ombak besar telah datang dan siap menggulung kita ke tengah lautan….Confused smile Sebenarnya gak masalah sih kita bermain ombak, tapi harus tetap waspada dan jangan sampai terlena. Sudah banyak korban hanyut digulung ombak dan kembali hanya tinggal jasad, serem kan? Ini tidak hanya berlaku di pantai Baron saja, tapi juga pantai selatan lain yang rata-rata ombaknya memang ganas. Saya sendiri sebenarnya termasuk gemar bermain ombak, hehehe… Bahkan di pantai Baron ini saya pernah hampir digulung ombak karena larut dalam suasana dan kurang waspada Smile.
DSC06112
Seperti pantai berpasir hitam lainnya, pantai Baron ini bebas karang sehingga kita bisa lari kesana kemari seperti setrika tanpa khawatir kaki kesandung Smile with tongue out. Ombaknya pantai Baron ini memang kadang tenang, tapi juga bisa tiba-tiba ganas. Oleh sebab itu, kita harus selalu waspada agar tidak diangkut sama ombak ke tengah lautan Smile
DSC06117
Bermain ombak di pantai Baron ini memang menyenangkan, lihatlah wajah-wajah bahagia pada foto di atas, hehehehe… Saya pun bahagia kalau bermain ombak di pantai selatan, termasuk pantai Baron ini, hehehe…
DSC06118
Tua, muda, cewek, cowok, sampai emak-emak banyak yang suka bermain ombak. Buat para orang tua yang bawa balita atau anak-anak harus ekstra waspada dan selalu mengawasi anaknya ya Smile
DSC06136
Lihat saja orang-orang yang memiliki keberanian ekstra dengan berdiri ke tengah untuk menyambut ombak yang datang. Saya pun termasuk di antara orang-orang yang ada di garis depan saat bermain ombak. Tak heran, peluit penjaga pantai sering berbunyi untuk memperingatkan kami Rolling on the floor laughing.
DSC06119
Di foto terakhir ini, saya berjalan dengan mantap ke tengah laut untuk menyambut ombak pantai Baron biar greget, hehehe… Coba tebak saya yang mana di foto atas tersebut? hehehehe

Pantai yang nggak kalah keren di Gunungkidul (klik):
4 komentar

4 komentar

  • cinta sang pelangi
    cinta sang pelangi
    Desember 27, 2013 3:15 PM
    pantai baron.. saya baru dengar ni mas. maklum saya jarang sekali ke wilayah selatan,hehehe.
    ramai sekali ya pantainya.. jadi pengen ikutan nyebur,hehe..
    • cinta sang pelangi
      Ditya Pandu
      Desember 27, 2013 5:55 PM
      Pantai Baron di daerah Gunungkidul Yogyakarta mbak, nyebur aja banyak temennya, hehehe
    Reply
  • Anonim
    Anonim
    Desember 27, 2013 2:54 PM
    Wah, kalau main ke pantai, saya jarang banget main-main ombak. Biasanya cuma lihat-lihat aja sembari menikmati semilir angin pantai, hehe...
    • Anonim
      Ditya Pandu
      Desember 27, 2013 5:52 PM
      Menikmati suasana ya gan :D
    Reply